Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Akhirnya, Timnas U-23 Lawan Guinea Equatorial

By Kukuh Wahyudi - Jumat, 20 Juni 2014 | 21:55 WIB
Timnas
Timnas

23 akhirnya mendapat lawan uji coba. Rencananya, timnas U-23 yang tengah menjalani pelatnas di Yogyakarta tetap menjalani dua uji coba.

Namun baru satu lawan yang sudah mendapat kepastian, yaitu melawan timnas Guinea Equatorial. Laga melawan tim dari Afrika itu akan digelar pada Selasa (24/6). Duel tetap dilaksanakan di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta. Tim Guinea Equatorial menggantikan Tanzania yang tidak bisa datang untuk beruji coba pada tanggal tersebut.

“Sebelumnya, kami meminta maaf karena ada penundaan laga uji coba. Terus terang tidak mudah menggelar uji coba internasional saat FIFA menggelar Piala Dunia 2014. Situasi itu yang menyulitkan laga internasional yang melibatkan dua federasi,” kata penanggung jawab panitia pelaksana (panpel) lokal, Dwi Irianto, Jumat (20/6).

“Untuk laga kemarin tidak dibatalkan tapi diundur. Untuk laga uji coba di Yogyakarta waktunya diundur menjadi 24 Juni. Timnas U-23 akan melawan Guinea Equatorial,” tambahnya.

Semula laga itu digelar pada Minggu (22/6). Namun pada saat bersamaan, Stadion Maguwoharjo digunakan PSS Sleman untuk beruji coba melawan PS Mojokerto Putra. Maka, uji coba pada tanggal tersebut rencananya digelar di Solo. Hanya belum dipastikan siapa yang menjadi lawan timnas U-23 untuk uji coba di Stadion Manahan tersebut.

“Untuk 20 Juni, timnas U-23 akan beruji coba di Solo. Lawannya belum pasti. Bisa jadi Tanzania atau Laos. Kepastiannya masih menunggu dari BTN,” jelasnya.

Pelatih timnas U-23 Aji Santoso tak mempersoalkan bila harus menjalani dua uji coba. Termasuk bila timnya harus bermain di Solo pada hari Minggu besok.

“Bila kami harus beruji coba di Solo pada Minggu, berarti kami harus bersiap-siap untuk laga itu. Bagi kami tak masalah bila Minggu harus bertanding,” kata Aji.


Editor :
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X