Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peran Pep Guardiola dan Bundesliga untuk Jerman

By Beri Bagja - Rabu, 16 Juli 2014 | 22:41 WIB
Mempersembahkan prestasi akbar bagi Jerman.
Getty Images
Mempersembahkan prestasi akbar bagi Jerman.

Joachim Loew mempersembahkan prestasi akbar berupa trofi Piala Dunia 2014 bagi timnas Jerman. Sang arsitek mengakui pencapaiannya itu merupakan kulminasi dari berbagai faktor pendukung.

Muncul asumsi bahwa permainan taktis pasukan Loew di Jerman dipengaruhi oleh gaya ala Spanyol. Khususnya yang dipraktikkan Pep Guardiola di Barcelona atau Bayern Muenchen.

"Kami berkerja selama bertahun-tahun dengan cara bermain sendiri. Tentu saja ada pelatih bagus seperti Juergen Klopp di Dortmund, Pep di Bayern, atau Carlo Ancelotti di Real Madrid. Pelatih-pelatih ini bekerja dengan sejumlah pemain saya dan membantu perkembangan mereka secara individual," ujar Loew di Frankurter Allgemeine Zeitung.

Ia juga menyoroti peran liga lokal Jerman, Bundesliga, dalam perkembangan pemain di tim nasional.

"Titel Piala Dunia ini merupakan produk fantastis dari pendidikan di Bundesliga. Pada tahun 2000-2004, sepak bola Jerman ada di titik terendah. Kemudian kami melakukan evaluasi total dengan berinvestasi lebih banyak untuk pendidikan, akademi, demi menghasilkan bibit yang lebih baik. Klub-klub juga semakin percaya dengan pemain muda," imbuh Loew.


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X