Pebalap Formula 1, Fernando Alonso, akan meramaikan lomba balap mobil ketahanan, Le Mans 24 Jam, Sabtu (14/6). Namun, pebalap Ferrari itu tak ikut berlomba, melainkan hanya mengibarkan bendera start.
Meski demikian, rumor Alonso bakal segera berkompetisi di Le Mans 24 Jam mulai ramai diperbincangkan oleh media Eropa. Pebalap asal Spanyol itu belum mengonfirmasi kabar tersebut.
Penyelenggara Le Mans 24 Jam, Auto Club de I'Ouest (ACO), telah mengundang tokoh terkenal untuk menjadi penanda dimulainya lomba sejak 1949.
Henry Ford II, eks CEO perusahaan otomotif, Ford, datang pada 1966, kemudian Giovanni Agnelli (pendiri FIAT) pada 1968, Ferry Porsche (pendiri Porsche) pada 1970, Georges Pompidou (mantan Presiden Prancis) pada 1972, Raymond Poulidor (tiga kali runner-up Tour de France) pada 1978, hingga Jacky Ickx (enam kali juara Le Mans) pada 2000.
Start paling spesial terjadi pada edisi 2008. Aba-aba tanda dimulainya lomba dilakukan oleh tiga orang astronot dari Stasiun Luar Angkasa Internasional via sambungan radio.
Editor | : | Oka Akhsan M. |
Sumber | : | Telegraph |
Komentar