Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Bisa Memaklumi Kekalahan Inter

By Eko Widodo - Rabu, 8 Januari 2014 | 01:30 WIB
Erick Thohir
Olivier Morin/AFP/Getty Images
Erick Thohir

18 Serie A, Senin (6/1). Anak asuh Walter Mazzarri itu dipaksa pulang tanpa poin dari lawatannya ke Kota Roma.

Ada kisah menarik di balik kekalahan Inter. Dalam sebuah wawancara pasca pertandingan, Presiden Inter Erick Thohir menyatakan bahwa ia sangat kecewa karena kalah dari Lazio.

Penuturan Thohir dianggap media massa setempat sebagai kritikan untuk Inter. Namun, Thohir dengan tegas membantahnya. Ia mengaku tidak bermaksud mengkritik Inter.

"Kekecewaan adalah hal biasa, apalagi karena mengalami kekalahan. Tapi itu bukan sebuah kritik untuk tim. Saya tetap bangga karena para pemin bermain snagat kompak," tutur Thohir di situs resmi klub.

"Kami akan melanjutkan perjuangan kami dengan menampilkan permainan terbaik. Kami ingin menjadi yang terbaik di mata sejumalah klub," tutur pengusaha asal Indonesia tersebut.

Kekalahan dari Roma itu membuat Inter untuk sementara waktu bertahan di posisi enam dengan nilai 31. Mereka terpaksa turun satu tingkat menjadi posisi lima, yang kini diduduki Hellas Verona.


Editor : Tulus Muliawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X