Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi MVP Final, Kawhi Leonard Banjir Pujian

By Ade Jayadireja - Senin, 16 Juni 2014 | 21:53 WIB
Kawhi Leonard
Getty Images
Kawhi Leonard

87 sekaligus merengkuh gelar juara. Alhasil, gelar MVP alias pemain terbaik jatuh ke tangannnya.

Bermain di hadapan pendukung sendiri, AT&T Center, Leonard mengumpulkan 22 poin. Ia juga mengemas 10 rebound.

Kehebatan Leonard mendapat pengakuan dari bintang Heat, LeBron James. Ia tak segan memuji aksi pebasket berusia 22 tahun itu.

"Saya pikir dia lebih banyak menyerang di tiga pertandingan terakhir dan menembak dengan sangat baik," ujar King James, peraih MVP Final 2013, seperti dikutip ESPN.

Pujian juga terlontar dari mulut rekan setim James, Dwyane Wade.

"Dia sepertinya bermain lepas. Dia adalah masa depan Spurs," kata pemain veteran tersebut.

Pelatih Leonard, Gregg Popovich, tak mau ketinggalan melantunkan pujian: "Dia seorang pembelajar yang hebat, super kompetitif, dan memiliki dorongan untuk menjadi yang terbaik yang benar-benar jarang di liga kami."

Ini menjadi gelar kelima bagi Spurs. Empat titel sebelumnya diraih pada 1999, 2003, 2005, dan 2007.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X