sama masih muda, Pogba memiliki perangai yang lebih tenang dan terkontrol, sedangkan Balotelli kebalikannya. Ia penuh kontroversi dan temperamental.
Perbandingan antara Paul Pogba dan Mario Balotelli tak bisa terhindarkan. Publik sudah terlanjur mengibaratkan Pogba dan Balotelli seperti virus dan anti-virus.
Walau sama-sama muda dan berbakat, Pogba memiliki sikap yang bertolak belakang dari Balotelli. Namun, meskipun dinilai lebih baik daripada Balotelli, Pogba tak besar kepala.
Pemain berusia 20 tahun malah menaruh simpati yang besar kepada Balotelli atas permasalahan yang selama ini sering menimpanya.
"Saya pikir Balotelli sangat menderita karena luka di masa kecil tidak akan pernah bisa disembuhkan jika Anda tidak merasa cukup dicintai," ujar Pogba.
"Sepertinya Balotelli memiliki kehidupan yang sulit. Dia mungkin tampak seperti anak nakal, tapi jauh di lubuk hatinya yang terdalam dia adalah pria yang baik," tutur Pogba.
"Ketika kami masih sama-sama di Kota Manchester, kami memiliki gaya rambut yang sama dan beberapa orang bahkan mengira saya adalah Balotelli," ungkap Pogba.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar