Kapten Arsenal, Thomas Vermaelen, menegaskan rumor mengenai dirinya ke Manchester United musim depan adalah palsu.
Manajer baru Setan Merah, Louis van Gaal, disinyalir menginginkan jasa bek asal Belgia itu di musim baru. Vermaelen, yang tengah bertarung di Piala Dunia 2014 Brasil, diyakini telah menyepakati kepindahan secara verbal.
Kendati kontraknya di Emirates Stadium tinggal menyisakan satu tahun lagi, pemain berumur 28 tahun itu belum memikirkan masa depannya untuk saat ini.
"Setiap orang memahami situasi saya di Arsenal saat ini bahwa saya cuma punya satu tahun lagi di sana. Saya mengerti orang-orang mulai bergosip. Tapi, saya sedang di Brasil dan menikmati waktu di sini. Saya hanya ingin fokus dengan tugas saat ini," katanya kepada Sky Sports.
Vermaelen menambahkan: "Saya dan Arsene Wenger berbicara banyak ketika saya di Arsenal. Tapi, saat ini saya tidak ingin berdiskusi. Maka, terkait masa depan saya, Anda seharusnya tanya kepadanya."
Editor | : | Theresia Simanjuntak |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar