Pemain bertahan Persija, Ismed Sofyan, mengatakan timnya harus kerja ekstra keras bila ingin mencapai target tersebut.
“Satu hal yang perlu dibenahi dari permainan kami adalah konsistensi. Dua laga terakhir menghadapi Sriwijaya (8/6) dan Persita menjadi bukti bahwa Persija belum stabil,” tuturnya.
Ungkapan mantan bek kanan timnas itu mengacu pada hasil buruk saat dikalahkan 1-3 oleh Sriwijaya, tetapi bisa menang 4-0 atas Persita di laga berikutnya.
Ismed berharap seluruh elemen di Persija dapat memanfaatkan libur kompetisi ini untuk semakin mematangkan skema permainan tim.
“Salah satu caranya adalah tetap menjaga kondisi tubuh. Saya yakin pemain lain sudah sadar akan pentingnya hal tersebut. Jadi, saya berharap bisa melewati partai sisa ini dengan lancar,” ucapnya.
Editor | : | Eko Widodo |
Sumber | : | Harian BOLA (Penulis: Kukuh Wahyudi) |
Komentar