Gelandang Galatasaray, Wesley Sneijder, menyadari dirinya bakal sulit menerima pinangan Manchester United andai Louis van Gaal membujuknya.
Van Gaal langsung mengambil alih posisi manajer di Old Trafford selepas gelaran Piala Dunia 2014. Pelatih timnas Belanda itu belum memberi sinyal siapa saja pemain buruannya.
Kendati demikian, gosip muncul bahwa beberapa awak Oranye bisa bergabung dengan United musim depan. Sneijder salah satunya.
"Di timnas, Van Gaal seperti kepala sekolah. Tidak semua orang cukup beruntung masuk dalam catatan bagusnya. Dia melatih para pemainnya begitu keras dan selalu mengharapkan standar yang tinggi," puji Sneijder, seperti diwartakan Sky Sports.
Pemain berumur 30 tahun itu menambahkan: "Saya bahagia di Galatasaray. Saya telah membangun diri saya di klub ini dan sudah beradaptasi. Namun, jika van Gaal menawarkan saya, saya setidaknya akan mempertimbangkan. Tidak ada orang dari Belanda yang bisa menolak van Gaal."
Editor | : | Theresia Simanjuntak |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar