Tawaran besar dari klub elite Eropa tidak membuat kesetiaan Mats Hummels goyah. Bek tangguh asal Jerman itu menegaskan untuk tetap bertahan di Borussia Dortmund pada musim depan.
Kabar yang beredar terakhir kali menyebut bahwa Hummels menjadi salah satu target buruan Manchester United musim depan. Penampilan menawan yang ditunjukkan Hummels bersama Dortmund cukup menarik perhatian pelatih baru Setan Merah, Louis van Gaal.
"Saya tidak pernah memikirkan tentang hal itu karena ini merupakan salah satu hal yang tidak cukup penting buat saya," kata Hummels soal kabar ketertarikan Manchester United kepadanya.
"Saya tidak menutup kemungkinan hal itu akan terjadi di tahun-tahun selanjutnya. Yang jelas itu tidak akan terjadi musim panas ini," kata Hummels, yang menyumbang satu gol untuk Jerman pada laga kontra Portugal.
Untuk saat ini, Hummels menegaskan bahwa ia hanya ingin fokus pada tim nasional Jerman di Piala Dunia Brasil 2014. Ia berharap cedera ringan yang dialaminya bisa segera membaik dan ia bisa bermain normal lagi.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar