Kurt Zouma mengaku pernah mendapat tawaran dari AS Monaco, Internazonale, dan Manchester United. Namun, ia menolak ketiga klub top Eropa tersebut demi mecicipi besutan Jose Mourinho di Chelsea.
Zouma memang sempat menjadi incaran klub-klub Eropa berkat penampilan lugasnya di lini belakang Saint-Etienne. Dari beberapa tawaran yang datang, ia lebih tergiur dengan bujukan Mourinho.
"Saya benar-benar ingin pergi ke Chelsea. Apakah saya mendapat tawaran lain saat itu? Iya. Ada Internazionale, Monaco, dan Manchester United," ujar Zouma kepada France Football.
"Direktur Olah Raga Monaco adalah yang pertama menghubungi saya. Saya memikirkannya. Namun, dengan tuan Mourinho, itu menjadi sinyal kuat."
"Ketika saya mendapat telepon dari Mourinho, saya mengira ini hanya seseorang yang meniru dia. Pertama, saya hampir tidak bisa bicara. Saya sangat tersanjung mendapatkan panggilan dari salah satu pelatih terbaik di dunia,"imbuhnya.
Zouma resmi menjadi milik Chelsea setelah dibeli dengan banderol sekitar 14.6 juta euro pada bursa transfer Januari lalu. Bek asal Prancis itu tetap di Saint-Etienne di sepanjang musim 2013/14 dengan status pinjaman.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | - |
Komentar