Striker Ciro Immobile kini telah resmi hengkang dari Torino ke Borussia Dortmund. Striker berusia 24 tahun itu mengaku sangat senang dan membeberkan beberapa alasan utamanya hengkang ke Bundesliga.
Immobile mengatakan bahwa alasan utamanya adalah untuk bisa bermain di Liga Champion. Hal itu bisa membuat dirinya semakin cepat berkembang menjadi striker yang lebih hebat.
"Setelah satu musim di Torino, kini saya mengucapkan selamat tinggal kepada Italia dalam rangka hijrah ke Borussia Dortmund. Ini bukan karena uang yang telah mendorong saya untuk pergi ke Jerman," kata Immobile di situs resminya, ciroimmobile.it.
"Saya tertarik untuk bermain di Liga Champion, untuk bermain menghadapi bek terkuat, dan untuk dapat berjuang memenangkan gelar di salah satu klub yang paling terstruktur di dunia. Saya percaya gaya bermain di Bundesliga dapat membantu saya menjadi salah satu striker terbaik di dunia."
"Saya tidak bisa membiarkan kesempatan unik ini berlalu dan saya telah menerima ini melalui kerja keras dan banyak pengorbanan. Untuk menolaknya akan menjadi suatu tindakan bodoh," tutupnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | ciroimmobile.it |
Komentar