Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

David Blatt akan ke NBA: Cleveland atau Warriors?

By Eko Widodo - Minggu, 15 Juni 2014 | 22:16 WIB
David Blatt, sudah mengumumkan mundur dari Maccabi Tel Aviv.
Getty Images
David Blatt, sudah mengumumkan mundur dari Maccabi Tel Aviv.

Sebuah sumber penting mengatakan kepada ESPN, Sabtu (14/6), bahwa salah satu pelatih terbaik Eropa, David Blatt, akan segera ke NBA. Dua tim yang target mendarat Blatt adalah Cleveland Cavaliers atau Golden State. Jika ke Cleveland, ia menjadi pelatih kepala, jika ke Warriors ia menjadi asisten Steve Kerr.

Blatt adalah pelatih berkewarganegaraan AS-Israel. Ia dibesarkan di AS dan bermain basket di universitas Princeton di bawah asuhan pelatih populer, Pete Carril.

"Ia akan ke Golden State Warriors atau Cleveland Cavaliers dalam waktu dekat," ucap sumber itu.

Blatt yang mendapatkan kewarganegaraan Israel setelah bermain di liga Israel dan mendalami kepelatihan di sana, mengatakan ia meninggalkan klub Maccabi Tel Aviv. Maccabi adalah juara liga Eropa 2014. "Saya meninggalkan tim ini dan akan menekuni karier baru di NBA," kata Blatt tanpa memerinci akan ke klub mana.

Cavaliers sudah mewawancara Alvin Gentry dan Tyronn Lue. Cavaliers kabarnya juga melakukan pembicaraan dengan eks pelatih Golden State Warriors, Mark Jackson.


Editor : Eko Widodo
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X