Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sharapova Tantang Bouchard, Halep Bertemu Petkovic

By Eko Widodo - Kamis, 5 Juni 2014 | 07:15 WIB
Maria Sharapova, ingin penuhi ambisi meraih gelar kedua.
Clive Brunskill/Getty Images
Maria Sharapova, ingin penuhi ambisi meraih gelar kedua.

Ajang grand slam Prancis Terbuka sudah memasuki babak empat besar. Empat petenis terbaik akan bertarung untuk mendapatkan gelar juara Prancis Terbuka tahun ini.

Dua laga krusial di semifinal akan mempertemukan Maria Sharapova (Rusia) dengan Eugene Bouchard (Kanada) dan Simona Halep (Romania) kontra Andrea Petkovic (Jerman).

Sharapova lolos setelah menyingkirkan Muguruza Blanco (Spanyol) dengan skor 1-6, 7-5, 6-1. Sementara Bouchard berhasil memaksa Suarez-Navarro (Spanyol) menyerah 7-6, 2-6, 7-5.

Pada laga lainnya, Halep berhasil memukul Kuznetsova (Rusia) 6-2, 6-2. Hasil yang sama juga didapat Petkovic saat memberikan kejutan untuk Sara Errani (Italia).

"Ini adalah hari yang spesial buat saya. Saya mampu menampilkan performa terbaik di atas lapangan. Saya mampu menampilkan permainan agresif dan saya bergerak dengan sangat cepat," kata Halep.

"Saya tidak pernah menyangka bisa melangkah sejauh ini. Saya hanya mencoba untuk fokus pada setiap pertandingan. Secara mental saya juga semakin tangguh," kata Petkovic.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : BBC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X