Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berizzo Gantikan Luis Enrique di Celta Vigo

By Verdi Hendrawan - Selasa, 3 Juni 2014 | 18:55 WIB
Eduardo Berizzo
Miguel Riopa/Getty Images
Eduardo Berizzo

Setelah melepas pelatih Luis Enrique yang ingin menangani Barcelona, Celta Vigo kini sudah memiliki penggantinya. Ia adalah Eduardo Berizzo yang bukan sosok baru di tubuh Os Celestes.

Berizzo adalah pelatih asal Argentina yang juga pernah bermain bagi Celta Vigo dalam rentang 2001 hingga 2005. Pelatih berusia 44 tahun itu pernah mempekuat Celestes sebanyak 101 laga dengan raihan empat gol sebagai bek tengah.

Meskipun sebagai pemain ia adalah seorang pemain bertahan, namun Berizzo mengakui sangat senang dan akan mengedepankan permainan menyerang. Selain itu, hubungan antara klub dan tim yang ingin ia bangun akan menjadi kunci keberhasilannya di Celta Vigo seperti yang ia lakukan di klub sebelumnya, O'Higgins.

"Saya sangat senang berada di sini. Saya ingin membantu dan memimpin klub yang telah memberi saya banyak hal. Saya sangat berutang banyak kepada mereka," kata Berizzo kepada Football Espana.

"Saya sangat suka sepak bola menyerang dan ingin memasukkan pemain muda sebanyak mungkin. Salah satu kunci bagi saya adalah untuk menghubungkan orang-orang dari klub dengan tim. Saya ingin mereka gembira ketika mereka datang ke sini," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Espana


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X