Keberhasilan meraih titel Liga Europa musim 2013/14 tak hanya menjadi pelecut semangat bagi Sevilla. Menurut sang pelatih, Unai Emery, gelar tersebut juga menjadi bukti bahwa timnya mampu berbicara di pentas Eropa.
Sevilla keluar sebagai kampiun Liga Europa setelah menundukkan Benfica di final lewat drama adu penalti (4-2), 15 Mei lalu. Ini menjadi gelar ketiga Sevillistas di turnamen tersebut.
"Tidak hanya Atletico Madrid yang sukses mendobrak dominasi Barcelona dan Real Madrid musim ini. Kami pun memberi bukti dan berbicara banyak di pentas Eropa dengan menjuarai Liga Europa," tutur Emery.
"Sebuah bukti kemajuan dari sepak bola Spanyol, khususnya tim-tim di luar Barca dan Madrid," imbuhnya.
Saat ini Sevilla sedang berada di Indonesia untuk menjalani laga persahabatan melawan Pelita Bandung Raya (PBR). Pertandingan akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat pada Kamis (22/5).
Kerjasama ekslusif BOLANEWS.COM dan NineSportsInc
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | - |
Komentar