2 kontra Singo Edan sudah menjadi hasil yang luar biasa.
"Tentu ini sudah luar biasa melihat Arema main full tim dengan motivasi tinggi," kata pelatih Persib Djadjang Nurdjaman, kepada kontributor Bolanews, Iwan Setiawan.
Djadjang juga mengapresiasi ketertiban yang diperlihatkan Aremania di pertandingan tersebut. Bahkan dukungan Stadion Kanjuruhan dibanjiri suporter yang jumlahnya mencapai 42 ribu dan menjadi rekor penonton terbanyak Arema musim ini.
"Kami apresiasi Aremania. Mereka masih tertib meskipun jumlahnya membludak," kata dia.
Di laga tersebut Persib lebih dulu unggul 2-0 lewat dua gol yang dicetak Ferdinand Sinaga di akhir babak pertama (45') dan awal babak kedua (46'). Beruntung dua gol Gustavo Lopez (56') dan (67') menyelamatkan Arema dari kekalahan.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | www.bolanews.com |
Komentar