Musim 2013/13 tampaknya menjadi akhir perjalanan sebagian besar pemain Argentina di skuat Inter Milan. Setelah Walter Samuel, Diego Milito, dan Javier Zanetti, kali ini gelandang bertahan Esteban Cambiasso dikabarkan bakal meninggalkan Inter di musim panas.
Kontrak Cambiasso bersama I Nerazzurri akan habis pada Juni. Hingga kini, manajemen Inter belum juga mengajukan klausul pembaruan kontrak Cambiasso.
Kabarnya, Presiden Erick Thohir tidak setuju untuk memenuhi gaji sang pemain yang mencapai 4,5 juta euro (sekitar 70,9 miliar rupiah) per tahun. Thohir hanya mau membayar Cambiasso dengan gaji 1,2 juta euro, plus bonus per tahun.
Hal ini membuat pemain yang kini telah berusia 33 tahun tersebut kecewa dan mengisyaratkan hengkang dari Giuseppe Meazza.
“Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Bertahan di Inter selalu menjadi keinginan saya. Tapi, hingga saat ini saya belum mendapat kabar tentang perpanjangan kontrak dari pihak manajemen,” ujar Cambiasso seperti dilansir situs Calciomercato.
Di Inter, Cambiasso telah mengabdi selama 10 musim. Dia merupakan elemen penting La Beneamata saat meraih treble winners musim 2009/10. Musim ini, dia menjabat kapten tim menggantikan Zanetti yang mengalami cedera berkepanjangan.
Jika benar-benar meninggalkan Inter, Cambiasso disebut bakal mudik ke klub lamanya di Argentina, River Plate.
Editor | : | Eko Widodo |
Sumber | : | Harian BOLA (Penulis: Indra Citra Sena) |
Komentar