Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Dapat Pelajaran Penting dari Myanmar

By Tulus Muliawan - Rabu, 7 Mei 2014 | 22:40 WIB
Timnas U-19
Fernando Randy/Bolanews
Timnas U-19

19 mendapat pelajaran berharga saat menghadapi timnas Myanmar U-19 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (7/5) malam WIB. Evan Dimas cs. mengalami kekalahan karena gagal mempertahankan konsentrasi hingga pertandingan tuntas.

Putu Gede Juniantara lebih dulu membuka keunggulan 1-0 timnas U-19 sesaat sebelum babak pertama berakhir lewat sundulan memanfaatkan umpan bola mati Ilham Udin. Akan tetapi, Myanmar berhasil membalikkan keadaan di babak kedua lewat gol Maung Maung Soe (88') dan Nanda Kyaw (90' pen).

"Kami mendapat banyak pelajaran dari pertandingan ini. Baik dari sisi teknis, peraturan pertandingan, dan sisi dukungan dari suporter," kata Indra Sjafri.

"Sepak bola itu adalah pertandingan yang berlangsung selama 90 menit. Itu berarti harus berkonsentrasi dalam permainan selama itu. Akan tetapi, kami melakukan kesalahan dan dapat dimanfaatkan lawan," ujar dia.


Editor : Wisnu Nova Wistowo
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X