Liverpool punya modal bagus saat melawat ke markas Crystal Palace (5/5). Bekal itu datang dalam rupa ketajaman Luis Suarez.
Tuah ketajaman Suarez yang meningkat saat berhadapan dengan tim bottom-half atau penghuni papan tengah-bawah di klasemen saat ini diharapkan Reds kembali muncul.
Penyerang Uruguay itu membungkus 30 gol sampai pekan ke-36 Premier League. Dari jumlah itu, sebanyak 21 atau 70 persen koleksinya bersarang ke gawang tim peringkat 11-20. Sisa sembilan gol (30%) ia cetak saat bersua tim top-half atau papan tengah-atas.
Palace masuk zona kategori korban favorit Suarez karena berada di posisi ke-11 di klasemen sementara.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | - |
Komentar