0 atas AS Roma di Stadion Olimpico pada pekan ke-37 Serie A, Minggu (11/5), membuat I Bianconeri melewati rekor poin terbanyak dalam semusim milik Internazionale.
Rekor perolehan poin terbanyak dalam satu musim sebelumnya dicatatkan I Nerazzurri pada musim 2006/07 dengan total 97 poin. Ketika itu La Beneamata dilatih oleh Roberto Mancini.
Setelah bertahan selama enam tahun, di musim 2013/14, rekor Inter tersebut akhirnya diputus oleh Juventus. Tambahan tiga poin atas I Giallorossi membuat I Bianconeri mengumpulkan 99 poin.
Hebatnya, Si Nyonya Tua berpeluang kian mempertajam rekor poin karena masih ada satu pertandingan sisa melawan Cagliari. Dengan demikian Juventus maksimal bisa mengoleksi 102 poin dalam semusim jika sukses mengalahkan Isolani di pekan ke-38.
Antonio Conte sangat bangga dengan pencapaian ini. Menurutnya akan sulit untuk tim Serie A menyamai apalagi melewati perolehan rekor poin Juventus saat ini.
"Kami memiliki banyak hal untuk dirayakan karena ini adalah kampanye yang luar biasa. Kami sudah mengalahkan rekor poin Inter asuhan Roberto Mancini di Serie A. Akan sulit bagi siapa pun untuk menyamainya," ujar Conte.
"Juventus telah memasuki era kemenangan dalam tiga tahun yang bersejarah dan saya sangat bangga menjadi pelatih dari para pemain bagus," tutur Conte.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar