Presiden Juventus, Andrea Agnelli, mengatakan klub tidak akan menambahkan tiga bintang untuk jersey mereka musim depan.
The Old Lady resmi meraih Scudetto 2013/14 mereka, Minggu (4/5) menyusul kekalahan Roma atas Catania.
"Kami telah menulis halaman baru dalam sejarah Juventus," kata Agnelli seperti dilansir Football Italia. "Itu adalah kredit untuk pelatih, para pemain dan rekan-rekan saya."
"Tidak akan ada bintang ketiga karena, di mata kami, kami telah memenangkan 32 scudetto meskipun catatan resmi mengatakan kami hanya menang 30."
"Mulai hari ini kami diijinkan untuk memilih kapan untuk menempatkan bintang. Ketika tim lain berhasil menambahkan bintang, kita akan menambahkan menjadi tiga untuk menunjukkan perbedaan antara kami dan mereka."
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar