Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lempar Pisang, Villarreal Didenda Rp 194 Juta

By Verdi Hendrawan - Kamis, 8 Mei 2014 | 13:36 WIB
Fan Villarreal
Manuel Queimadelos/Getty Images
Fan Villarreal

Akibat insiden pelemparan pisang yang dilakukan oleh fan kepada Daniel Alves, Villarreal lolos dari hukuman berat. The Yellow Submarine hanya didenda sebesar 12 ribu euro atau 194 juta rupah saja.

Villarreal sebelumnya terancam hukuan berat. Dari sanksi larangan suporter datang ke Estadio El Madrigal hingga pengurangan poin di klasemen La Liga siap dijatuhkan oleh Federasi Sepak Bola Spanyol (LFP dan RFEF).

Namun, setelah menjalani persidangan Villarreal dinyatakan hanya dikenai sanksi yang jauh lebih ringan setelah tindakan cepat klub atas penanganan kasus ini. Hal ini pun mengamankan peluang Si Kapal Selam Kuning itu untuk berlaga di kompetisi Liga Europa yang sudah ada di genggaman.

"Kami telah menerima sanksi sebesar 12 ribu euro. Federasi merasa senang dengan tindakan cepat dan positif dari klub yang berhasil mengidentifikasi fan yang bermasalah," tutur juru bicara Villarreal kepada Reuters.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Reuters


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X