Menjelang menjamu Benfica di Juventus Stadium pada pertemuan kedua semifinal Liga Europa, Kamis (1/5), Pelatih Juventus, Antonio Conte, menegaskan timnya tidak mengenal kata takut!
Juventus kalah 1-2 dari Benfica pada pertemuan pertama semifinal Liga Europa di Estadio da Luz. Untuk lolos ke final, minimal I Bianconeri harus menang dengan skor 1-0.
Dalam konferensi pers pra-pertandingan Conte mendapatkan pertanyaan apakah ia takut dengan Aguias?
"Takut? Kami tidak mengenal arti kata takut. Kami tidak takut. Dalam kamus Juventus tidak ada kata takut," ujar Conte.
"Kami berada di sebuah perjalanan yang mengasyikan, sebuah perjalanan yang luar biasa. Kami fokus pada dua hal itu. Kami layak berada di semifinal," tutur Conte.
"Kami perlu melakukan pendekatan pada pertandingan ini dengan kegembiraan dan antusiasme. Fan layak untuk melihat kami menang setelah 11 tahun mereka hanya melihat tim lain mencapai final di Eropa," ungkap Conte.
"Kami memiliki antusiasme yang besar, meski demikian kami tetap menghormati Benfica. Jadi, sekali lagi saya katakan, kata takut tidak ada dalam kamus Juventus. Saya tidak ingin ada lagi yang mengucapkan kata-kata tersebut," ucap Conte.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Sumber | : | Football Italia |
Komentar