Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Menang Besar di Markas Sassuolo

By Tulus Muliawan - Selasa, 29 April 2014 | 04:30 WIB
Juventus, menang besar di markas Sassuolo.
Giuseppe Bellini/Getty Images
Juventus, menang besar di markas Sassuolo.

1.

Juventus tertinggal lebih dulu pada menit kesembilan lewat gol cepat Simone Zaza. Gol itu lahir berkat umpan matang yang datang dari Nicola Sansone.

Namun, gol bunuh diri Alessandro Longhi pada menit ke-34 membuat kedudukan menjadi imbang, babak pertama berakhir sama kuat, 1-1.

Juventus tampil lebih ofensif pada babak kedua. Hasilnya, Claudio Marchisio berhasil menuntaskan umpan yang dikirim Andrea Pirlo dengan sempurna pada menit ke-58.

Unggul 2-1, Juventus semakin percaya diri untuk melepaskan serangan. Hasilnya, Fernando Llorente berhasil memaksimalkan umpan Stephan Lichtsteiner dan merobek gawang Sassuolo untuk ketiga kalinya.

Skor 3-1 bertahan hingga pertandingan berakhir. Kemenangan ini mengokohkan Juventus di puncak klasemen Serie A dengan  93 poin. Sementara Sassuolo duduk di posisi ke-17 dan terancam degradasi musim depan.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Serie A


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X