Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Musim Depan, Giggs Pastikan Setan Merah Bangkit

By Zulfirdaus Harahap - Selasa, 29 April 2014 | 04:21 WIB
Ryan Giggs
Laurence Griffiths/Getty Images
Ryan Giggs

Manajer interim Manchester United, Ryan Giggs mengaku optimistis timnya bisa bangkit musim depan. Hal tersebut dilakukan demi meraih gelar Premier League.

Penampilan Manchester United sepanjang musim ini memang sangat buruk. Sebab, untuk pertama kalinya sejak 19 tahun terakhir, Setan Merah takkan berlaga di Liga Champion karena masih tertahan di urutan ketujuh klasemen sementara Premier League.

Buntut dari buruknya penampilan Setan Merah adalah dipecatnya David Moyes dari jabatan manajer di Old Trafford. Meskipun demikian, Ryan Giggs yang ditunjuk menjadi manajer interim MU hingga akhir musim, yakin timnya akan bangkit.

"Kami mempunyai segala hal pada tempatnya untuk memperoleh kesuksesan pada musim depan. Kami sudah pasti mempunyai pemain-pemain (untuk meraih kesuksesan)," kata Giggs.

"Jelas, hal itu memang akan menjadi sulit karena kami mengalami musim yang berat dan tentu para pemain Liverpool juga semakin berkembang dan sejumlah tim lain di sekitar kami pun demikian. Memang tidak akan mudah, tetapi saya percaya kami bisa melakukan hal itu," ungkap pria 40 tahun itu.


Editor : Zulfirdaus Harahap
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X