Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lampard: Tak Ada yang Salah dengan Taktik Bertahan

By Zulfirdaus Harahap - Senin, 28 April 2014 | 16:07 WIB
Frank Lampard
Shaun Botterill/Getty Images
Frank Lampard

0, Minggu (27/4) malam WIB.

Chelsea dihujani kritik usai tampil total bertahan ketika bertandang ke Anfield Stadium, kandang Liverpool. The Blues tercatat hanya memiliki 27 persen penguasaan bola dalam upaya 11 percobaan yang empat diantaranya mengarah ke gawang.

Meskipun demikian, Frank Lampard menilai bahwa tidak ada yang salah dengan gaya permainan bertahan yang diterapkan timnya. Ia berpendapat bahwa strategi itu dilakukan semata-mata karena Chelsea ingin meraih kemenangan.

"Seperti itulah pertandingannya. Kami bermain untuk memenangi laga. Sebelumnya kami sudah pernah menjadi juara, kami tahu apa yang dipertaruhkan," tutur Lampard.

"Jika kami ingin memenangi pertandingan, itulah yang akan coba kami lakukan. Melawan Liverpool di kandang di pertemuan sebelumnya, kami fantastis dalam menyerang. Jika kami bisa melakukan itu, kami akan melakukannya. Anda harus punya dua sisi itu untuk memenangi liga," jelas pria Inggris itu.


Editor : Zulfirdaus Harahap
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X