Manajer Chelsea, Jose Mourinho, menolak untuk mengomentari keputusan UEFA yang memperbolehkan Thibaut Courtois bermain di semifinal Liga Champion. The Special One lebih memilih diam dan tidak berkomentar mengenai keputusan tersebut.
Saat ini Thibaut Courtois bermain bersama Atletico Madrid, namun statusnya adalah pemain pinjaman dari Chelsea. Pada awalnya Courtois diperkirakan tidak bermain di pertandingan yang mempertemukan Atletico kontra Chelsea karena klausul dalam kontrak peminjamannya.
Akan tetapi, UEFA melakukan intervensi soal situasi tersebut. Alhasil, kiper asal Belgia berusia 21 tahun ini bebas untuk bisa bermain.
"Saya rasa keputusan yang sudah diambil UEFA lebih baik tidak perlu dikomentari. Anda hanya bisa menerima itu atau jika Anda tidak menerima itu, maka Anda jangan berkomentar," kata Mourinho.
Chelsea akan melakoni pertandingan leg I semifinal Liga Champion melawan Atletico Madrid di Stadion Vicente Calderon, Rabu (23/4) dini hari WIB.
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Sumber | : | Sports Mole |
Komentar