Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldo Masuk Jajaran 100 Orang Paling Berpengaruh

By Verdi Hendrawan - Jumat, 25 April 2014 | 18:12 WIB
Cristiano Ronaldo
Paul Gilham/Getty Images
Cristiano Ronaldo

Cristiano Ronaldo kini telah masuk kedalam jajaran 100 orang paling berpengaruh di dunia pada saat ini. Hal tersebut diklaim oleh Majalah TIME.

Seperti dikutip dari Marca, bahwa Ronaldo menjadi salah satu dari empat atlet dunia yang masuk kedalam jajaran orang paling berpengaruh di dunia. Tiga lainnya adalah Petenis Serena Williams, Pegolf Lydia Ko, dan pemain National Football League (NFL), Richard Sherman.

Melihat hal ini, Pele sebagai pemain paling legendaris dalam dunia sepak bola pun angkat bicara. Bagi pria asal Brasil itu, Ronaldo pantas mendapatkannya dan layak dinobatkan sebagai atlet yang paling berpengaruh diantara yang lainnya.

"Cristiano adalah satu dari atlet-atlet paling berpengaruh pada saat ini dan saya sangat menghargai tingkat kompetitif dirinya di atas lapangan," tutur Pele kepada Marca.

"Tidak ada lagi keraguan karena dirinya juga sudah dinobatkan sebagai pemain terbaik di dunia. Ia telah mengingatkan saya kepada teman lama saya, Eusebio," lanjutnya.

Ronaldo kini dipandang sejajar dengan sosok-sosok seperti Paus Francis, Vladimir Putin, dan juga Beyoncé Giselle Knowles-Carter.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X