Dipecatnya Manajer David Moyes oleh Manchester United, membuat Ryan Giggs untuk pertama kalinya dipercaya menangani sebuah tim yang sangat ia cintai itu. Hal ini pun menjadi momen paling membanggakan bagi gelandang berusia 40 tahun itu.
Giggs mengaku sudah tidak sabar untuk menangani United pada pertandingan lanjutan Premier League pekan ke-34 menghadapi Norwich City. The Welsh Wizard mengaku sangat senang, meskipun rasa grogi tidak terhindarkan.
"Saya bisa katakan bahwa ini adalah momen paling membanggakan dalam hidup saya. Saya telah mendukung Manchester United di sepanjang hidup saya dan ini akan menjadi bagian terbesar dalam hidup saya sejak diminta bergabung saat masih menjadi anak sekolahan di usia 13,14 tahun," tutur Giggs kepada MUTV.
"Saya merasa bangga, bahagia, dan sedikit grogi. Saya sudah tidak bisa menunggu lagi. Saya tidak bisa menunggu Sabtu jam 5.30 (waktu setempat kontra Norwich City) untuk berjalan menuju lapangan. Saya tahu tempat itu (Old Trafford) akan sangat luar biasa," lanjutnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | MUTV |
Komentar