Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Glasgow Ingin Jadi Tuan Rumah Euro 2020

By Tulus Muliawan - Kamis, 24 April 2014 | 23:55 WIB
Pengurus sepak bola Skotlandia dalam konferensi pers pengajuan diri menjadi tuan rumah Euro 2020.
Sky Sports
Pengurus sepak bola Skotlandia dalam konferensi pers pengajuan diri menjadi tuan rumah Euro 2020.

Kota Glasgow secara resmi mengumumkan rencana mereka untuk menjadi salah satu tuan rumah Euro 2020. Pengumuman itu disampaikan pada Kamis (24/4) waktu setempat.

Euro 2020 rencananya akan digelar di 13 kota di Eropa. Glasgow berharap UEFA bisa mempertimbangkannya dengan melihat pencapaian Glasgow dalam menggelar turnamen Commonwealth Games Juli nanti.

Selain Glasgow, Kota London, Cardiff, dan Dublin juga berniat mengajukan diri sebagai tuan rumah. Keputusan akan diambil UEFA pada September mendatang.

"Tugas kami saat ini adalah mencoba meyakinkan UEFA bahwa Glasgow layak menjadi salah satu pilihan yang patut diperhitungkan untuk wilayah Inggris dan Irlandia," ujar direktur eksekutif Asosiasi sepak bola Skotlandia, Stewart Regan. 

"Kami punya keyakinan bahwa kami memiliki tawaran menarik dan bisa membuktikan bahwa Skotlandia dapat menarik banyak dukungan dengan menggelar acara besar," ucap Regan.




Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X