Roger Federer berhasil menundukkan Novak Djokovic di semifinal Master Monte Carlo, Sabtu (19/4). Dengan hasil tersebut, Federer berhak melangkah ke partai puncak, Minggu (20/4).
Federer tak butuh waktu lama untuk menaklukkan Djokovic di semifinal. Tak seperti biasanya, Djokovic tampil kurang maksimal. Akhirnya, pertandingan dimenangkan Federer dua gim langsung dengan skor 7-5, 6-2.
Kemenangan ini membawa Federer lolos ke final dan akan menantang juniornya sesama Swiss, Stanislas Wawrinka. Wawrinka lolos setelah melewati hadangan David Ferrer di semifinal.
Ini menjadi final sesama Swiss pertama sejak tahun 2000 lalu. Final sesama Swiss terakhir terjadi di Marseille pada tahun 2000 saat Federer tumbang di tangan Marc Rosset. Sejauh ini, Federer memegang rekor kemenangan 13-1 dari Wawrinka.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | ATP World Tour |
Komentar