Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Milan Takut Kehilangan Rami dan Taarabt

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 22 April 2014 | 22:14 WIB
Adel Taarabt, bisa pulang ke QPR.
Claudio Villa/Getty Images
Adel Taarabt, bisa pulang ke QPR.

Adil Rami dan Adel Taarabt adalah dua rekrutan Milan pada bursa transfer Januari lalu yang sejauh ini tampil baik. Rami bermain 14 kali dengan torehan tiga gol dan satu assist, sedangkan Taarabt membuat empat gol dan satu assist dalam 10 penampilan.

Melihat performa bagus itu, Milan berkeinginan mengikat Rami dan Taarabt secara permainan. Status Rami dan Taarabt saat ini memang masih pinjaman dari Valencia serta QPR.

"Kami akan menggelar pembicaraan dengan klub-klub pemilik pada bulan Mei, saat masa peminjaman selesai. Harga sudah ditetapkan," ungkap CEO Milan, Adriano Galliani.

Namun, memasuki pekan-pekan terakhir musim 2013/14, Milan dilanda ketakutan bakal gagal mempertahankan Rami dan Taarabt.

Manchester United ternyata dikabarkan juga tertarik pada Rami. Mereka siap membayar 5 juta euro lebih banyak daripada Milan, yang diketahui menawarkan 7 juta euro kepada Valencia.

Untuk Taarabt, peluang Milan mengecil karena belakangan ini kans QPR untuk promosi ke Premier League membesar.

Karena tidak punya uang, Milan berharap bisa meminjam Taarabt lagi. Namun, QPR kemungkinan besar akan menolak apabila mereka benar-benar kembali ke Premier League musim depan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Tuttomercatoweb, Tribal Football


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X