34 menghadapi Athletic Bilbao, Pelatih Gerardo Martino berharap timnya kembali menemukan kekuatan utamanya. Hal itu sangat penting demi menghentikan tiga kekalahan beruntun yang dialami Blaugrana.
Tiga kekalahan beruntun yang dialami Barcelona adalah kekalahan yang sangat menyakitkan. Pasalnya dari tiga kekalahan tersebut, Blaugrana telah tersingkir di dua ajang, yaitu Liga Champion dan Copa del Rey, serta membuat posisi raksasa Catalan itu kesulitan di klasemen La Liga.
Martino kini hanya berharap timnya dapat mengakhiri lima pertandingan terakhir di Liga dengan kemenangan penuh. Meskipun kini posisi Blaugrana ada di peringkat ke-3 dan tertinggal empat poin dari Atletico serta tiga dari Real Madrid, bukan tidak mungkin kedua rivalnya itu akan tergelincir.
Namun, kemenangan atas Bilbao bukan lah hal yang mudah bagi Barcelona sekalipun. Pasalnya pada pertemuan pertama di San Mames Barria, Blaugrana harus kalah untuk pertama kalinya di ajang La Liga musim 2013/14 dengan skor 0-1.
"Kami semua merasa terpukul atas apa yang terjadi pada pekan lalu. Itu adalah tiga kekalahan dalam tiga pertandingan dan itu sangat menyakitkan. Kami harus terus berusaha dan mendapatkan kekuatan," kata Martino kepada Mundo Deportivo.
"Bukan tidak mungkin tim di atas kami (Atletico Madrid dan Real Madrid) akan memiliki hasil yang menguntungkan kami. Maka kami hanya perlu fokus menjalankan tugas kami," lanjut mantan pelatih Newell's Old Boys itu.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Mundo Deportivo |
Komentar