Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Chelsea vs Sunderland: Menang Terus Bisa Juara

By Eko Widodo - Sabtu, 19 April 2014 | 12:51 WIB
Chelsea vs Sunderland, target menang Blues jika ingin juara.
Getty Images
Chelsea vs Sunderland, target menang Blues jika ingin juara.

Jadwal sudah memihak The Blues. Kini tinggal bagaimana anak asuh Jose Mourinho harus memanfaatkan situasi tadi buat meraih hasil maksimal melawan Sunderland di Stamford Bridge.

Bicara prioritas, rasanya laga ini sama krusialnya dengan duel LC. Chelsea harus memenangi pertandingan ini apabila masih berambisi menjadi juara EPL. Apalagi Sunderland sebetulnya sudah membantu Chelsea agar bisa menentukan nasib sendiri.

Secara spektakuler, The Black Cats menahan imbang 2-2 Manchester City di kandangnya (16/4). Hasil tersebut membuat potensi poin maksimal City tak akan mampu menyalip potensi poin maksimal Chelsea di akhir musim.

Kondisi tersebut otomatis membuat hitung-hitungan kans juara The Blues menjadi lebih simpel: menang di empat partai tersisa, maka mereka digaransi menjadi juara EPL musim ini!

Setelah The Black Cats, tiga rival yang harus dikalahkan The Blues ialah Liverpool di Anfield (27/4), Norwich di Stamford Bridge (4/5), serta Cardiff di Cardiff City Stadium (11/5).

Liverpool bisa jadi dianggap sebagai rival kunci, tapi Holland menolak anggapan itu. Menurut Holland, Mou mempersiapkan tim ini untuk menghadapi laga satu demi satu. Fokus pemain dicurahkan untuk mengalahkan Sunderland.

“Saya tak yakin penentuan titel juara bakal ditentukan di laga melawan Liverpool. Justru partai melawan Sunderland ini yang sangat krusial artinya buat kami. Duel ini akan sangat berat dan  siap dihadapi dengan cara seprofesional mungkin,” kata Holland.

“Sekarang kami memasuki periode yang melelahkan, fisik maupun mental. Untungnya, kami terbiasa dengan situasi ini dan punya manajer yang sangat berpengalaman dengan kondisi seperti ini,” kata Holland.

SIARAN LANGSUNG
SCTV

Sabtu, 19 April;
Pukul 23.30 WIB

Sumber: Harian BOLA (Penulis: Sapto Haryo Rajasa)


Editor : Eko Widodo
Sumber : Harian BOLA (Penulis: Sapto Haryo Rajasa)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X