Juru taktik Manchester City, Manuel Pellegrini, menilai manajer Liverpool, Brendan Rodgers, bakal merasa lebih tertekan ketimbang dirinya saat bentrokan antara kedua klub itu terjadi, Minggu (13/4).
Pemuncak klasemen sementara Premier League, Liverpool, akan menjamu peringkat ketiga, City, di Anfield.
Dalam setiap kesempatan, Rodgers selalu menyatakan bahwa The Reds bukan favorit juara. Dia bahkan mengklaim bahwa Pellegrini dibebankan titel karena menghabiskan banyak uang untuk memboyong pemain berkelas.
"Saya tidak bisa membayangkan bahwa manajer Liverpool tidak tertekan untuk menjadi juara. Saya pikir setiap manajer atau tim yang memiliki pemain-pemain hebat dan menghabiskan uang untuk gelar selalu punya tekanan yang sama setiap tahunnya. Saya tidak percaya manajer tim seperti Liverpool tidak merasa beban tersebut," ucap Pellegrini, seperti dilansir Daily Mail.
Editor | : | Theresia Simanjuntak |
Komentar