Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barca Kena Sanksi, Bagaimana Nasib Ter Stegen?

By Rizki Indra Sofa - Kamis, 3 April 2014 | 20:44 WIB
Marc-Andre Ter Stegen
Getty Images
Marc-Andre Ter Stegen

Andre Ter Stegen?

Sebuah pukulan telak. Barca butuh belanja pemain di bursa transfer untuk menggantikan posisi Victor Valdes dan Carles Puyol. Marc-Andre Ter Stegen adalah kiper Gladbach yang disebut media Spanyol sebagai pengganti Valdes.

Apabila Ter Stegen sudah meneken kontrak sebelum sanksi ini turun, ia mungkin masih bisa bergabung. Akan tetapi, apabila belum, otomatis transfernya juga mengambang. 

Jika ternyata transfer Ter Stegen gagal direkrut, Barca harus bertahan dengan Jose Pinto sampai akhir musim depan. Hal ini terjadi karena Victor Valdes sudah pasti pergi. Kecuali, Barcelona sukses membujuknya bertahan setelah cederanya pulih.

"Saya belum tahu dan tak tahu apa pun. Yang saya tahu, saya akan meninggalkan Gladbach di akhir musim ini," kata Ter Stegen ketika ditanya soal sanksi Barca ini seperti dirilis Marca.


Editor : Rizki Indra Sofa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X