masing klub. Keduanya berambisi meraih poin penuh demi mengejar target mereka musim ini.
Roma, yang saat ini berada di posisi runner-up membutuhkan tambahan tiga angka untuk dapat menjaga asa mengejar Juventus di pucuk klasemen. Jika mereka menang, maka selisih poin yang tadinya 11 akan terpangkas menjadi delapan.
Karena itu, Francesco Totti dkk. diprediksi bakal bermain serius sejak awal pertandingan. Apalagi, mereka bermain di depan pendukungnya sendiri di stadion Olimpico. Di musim ini, Roma belum terkalahkan di kandang, dengan rincian 12 menang dan 3 imbang.
Sedangkan tim tamu mengemban misi mempermalukan Roma untuk bisa menggeser posisi Internazionale yang berada satu tingkat di atas. Poin penuh yang didapat akan membuat I Gialloblu berada di zona Liga Europa sekaligus unggul satu angka dari Inter.
Tidak hanya itu, Parma juga memiliki tambahan energi dari penyerang mereka, Antonio Cassano, yang tengah berupaya memikat pelatih tim nasional Italia, Cesare Prandelli. Bukan tidak mungkin, Si Peterpan bakal menampilkan permainan terbaik di saat menghadapi Roma, klub yang pernah membesarkan namanya.
Editor | : | Indra Citra Sena |
Komentar