Andrea Pirlo akan memasuki usia 35 tahun pada 19 Mei. Meskipun sudah tergolong gaek untuk ukuran pesepak bola, Pirlo mengaku belum memikirkan kapan akan pensiun.
Masih ingin bersenang-senang. Ya, Pirlo menuturkan dirinya masih ingin bersenang-senang di lapangan. Usia tua tak menjadi persoalan baginya untuk melanjutkan karier.
Mengingat perannya di Juventus di mana ia nyaris selalu dimainkan, kemampuan Pirlo untuk tetap bugar dan terhindar dari cedera patut diacungi jempol. Lalu apa rahasia di balik primanya kebugaran Il Metronome?
"Bagaimana menjaga kebugaran tubuh? Saya mengaplikasikan organisasi di lapangan ke dalam kehidupan sehari-hari. Ini mungkin terdengar dangkal, tapi tidak ada sukses lain untuk sukses. Saya pergi tidur lebih awal dan makan dengan baik. Anda harus menjalani kehidupan layaknya seorang atlet," ujar Pirlo kepada La Gazzetta dello Sport.
"Masa depan? Jika kita berbicara tentang tanggal pensiun, maka itu sama sekali tidak terlintas di pikiran saya. Saya tidak akan pensiun selama masih memiliki kekuatan dan kelaparan ini," tutur Pirlo.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar