Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Hal Paling Mengesankan Webb di Laga Viola-Juve

By Jaka Sutisna - Sabtu, 29 Maret 2014 | 08:25 WIB
Howard Webb (belakang)
Getty Images
Howard Webb (belakang)

Juventus ditujukan untuk dirinya. Kini setelah menyadari tepuk tangan itu untuknya, ia pun menghaturkan terima kasih.

Webb ditugaskan memimpin leg II perdelapan final Liga Europa antara La Viola melawan I Bianconeri, Kamis (20/3). Ketika wasit berkepala botak berusia 42 tahun itu memasuki lapangan, publik Firenze berdiri dan bertepuk tangan.

"Itu adalah malam yang fantastis. Ketika mendengar tepuk tangan dari penonton saya tidak menyadari itu untuk saya. Lalu saya berbalik badan untuk melihat apakah orang penting telah memasuki lapangan," ujar Webb, mengenang.

"Saya menikmati hal-hal seperti ini. Menjadi wasit adalah gairah, tapi tanpa kerja sama dari pemain, penggemar, dan wartawan, tugas seorang wasit menjadi semakin sulit. Sangat penting untuk memahami kesulitan wasit. Kami adalah manusia dan bisa membuat kesalahan," tutur Webb.

"Apakah saya ingin menjadi wasit di Serie A? Ini adalah liga yang sulit dan menantang, tapi itu akan menjadi pengalaman yang baik bagi saya," ungkap Webb.

Selain tepuk tangan dari publik Artemio Franchi, peristiwa yang membuat Webb terkesan di laga Fiorentina-Juventus adalah tendangan bebas menawan Andrea Pirlo.

"Tendangan bebas Pirlo sangat mengagumkan. Saya cukup beruntung bisa menyaksikan karya tertentu dalam hidup dan melihat pemain terbaik di dunia," ucap Webb kepada La Gazzetta dello Sport.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X