off kompetisi. Perhatian itu bukan soal teknis, melainkan datang dari luar lapangan.
Hingga Kamis (10/4) Persipasi masih belum dipastikan bisa menggunakan Stadion Patriot untuk memainkan laga kandang. Pemkot Bekasi, pemilik stadion yang diresmikan Maret, masih menanti Legal Opinion (LO) dari Kejari Bekasi untuk proses pembuatan payung hukum.
“Kami sudah menemui Kejari untuk memberikan LO sehingga Persipasi bisa memakai Stadion Patriot. Jika tetap tidak bisa, laga perdana melawan Persikab (15/4) bisa tidak terselenggara karena kami tidak mencari stadion alternatif. Waktunya sudah mepet,” ujar M. Kartono Yulianto, Ketua Umum Persipasi.
Sementara itu, PSSB harus menerima fakta pertandingan pertama menghadapi Persekam dijadwal ulang oleh PT LI. Sesuai jadwal awal, partai Persekam vs PSSB digelar Selasa (15/4), tapi digeser tiga hari kemudian pada Jumat (18/4).
“Kami sempat bingung dengan perubahan jadwal ini karena informasi yang kami terima simpang-siur. Kabarnya laga dimainkan pada Kamis (17/4), sesuai jadwal baru yang diajukan kubu Persekam. Tapi, setelah kami cek ke PT LI, yang benar Jumat,” kata Lukman S. Bahtiar, Direktur Utama PT PSSB.
Pengunduran jadwal Persekam vs PSSB dikarenakan pada Rabu (16/4) Stadion Kanjuruhan yang menjadi arena partai itu digunakan Arema Cronus untuk menjamu Selangor FC di pentas Piala AFC 2014.
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Gatot Susetyo, Gonang Susatyo, Aning Jati
Editor | : | Editor Eko Widodo |
Komentar