bulanan Barito Putera, klub yang akan dihadapi Sriwijaya FC pada 13 April mendatang.
Dalam laga ini SFC berharap sudah bisa memainkan Lancine Kone dan Asri Akbar, yang tengah menjalani penyembuhan sakit dan cedera.
Kone tidak ikut pemusatan latihan di Tanjung Enim karena sakit gejala tifus. Sang penyerang menjalani rawat jalan di Residence Swarna Dwipa.
Asri juga sama. Ia tengah cedera engkel saat menjalani sesi latihan akhir pekan lalu di Stadion Bumi Sriwijaya.
Namun, setelah menjalani terapi, kondisi Asri sudah mulai membaik. Bahkan, dia dan Kone berencana akan menyusul rekan-rekannya yang lainnya guna melakukan pemusatan latihan di Muara Enim.
Kedua pemain amat vital perannya, khususnya Kone, yang menjadi mesin gol utama Tim Laskar Wong Kito. “Mereka akan menyusul ikut sesi latihan di Tanjung Enim,” kata Hendri Zaenuddin, Manajer Teknik SFC.
Musim ini SFC, yang banyak mendatangkan pemain baru, terlihat belum mapan di persaingan Grup Barat. Para pemain terlihat belum kompak.
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Ario Yosia
Editor | : | Editor Eko Widodo |
Komentar