Sanksi yang dijatuhkan FIFA kepada Barcelona untuk tidak bisa mendatangkan pemain baru dalam dua bursa transfer telah semakin memperkeruh suasana klub. Hal ini pun membuat Direktur Olah Raga Andoni Zubizaretta berencana untuk melepas jabatannya.
Sebagai seorang Direktur Olah Raga, Zubizaretta merupakan orang yang paling bertanggung jawab dalam urusan mendatangkan dan melepas pemain. Mantan kiper Barcelona itu pun merasa bersalah kepada klub, hingga akhirnya ia berencana untuk meninggalkan klub.
Namun, hal itu kini telah dikonfirmasi langsung oleh Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu. Sang presiden mengatakan bahwa Zubi tidak akan dilepas oleh Blaugrana.
Bartomeu juga ditanya tentang laporan Andoni Zubizarreta direktur olahraga menawarkan untuk mundur setelah larangan pengalihan diberikan kepada klub.
"Zubi adalah orang kepercayaan klub dan ia telah melakukan pekerjaan yang besar. Pada Rabu sore, kami bertemu setelah mendapat sanksi FIFA," tutur Bartomeu dikutip dari Football Espana.
"Pertemuan itu berlangsung selama empat jam. Memang benar bahwa dalam pertemuan itu, ia mengatakan akan pergi jika itu membantu klub. Saya menghargai hal tersebut. Namun, solusinya adalah untuk membiarkan semua orang tetap bekerja," lanjutnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Komentar