Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bayer Leverkusen Kembali Fokus ke Bundesliga

By Wisnu Nova Wistowo - Jumat, 14 Maret 2014 | 00:18 WIB
Simon Rolfes
Getty Images
Simon Rolfes

6, membuat Bayer Leverkusen harus mengembalikan fokus mereka ke sisa pertandingan Liga Jerman musim 2013/14.

Bayer Leverkusen, tidak ingin menularkan performa buruk di pentas Eropa ke ajang domestik. Stefan Kiesling dkk. bertekad bangkit untuk mencapai satu-satunya target yang realistis di musim ini, yakni tiket lolos langsung ke Liga Champion musim 2014/15.

Bertengger di peringkat ketiga klasemen sementara, dengan perolehan 44 poin, Leverkusen belum bisa mengamankan posisinya. Schalke 04, yang berada satu tingkat di bawah, berpeluang besar menggeser Leverkusen dikarenakan jumlah poin yang serupa. Keduanya hanya dipisahkan oleh perbedaan selisih gol.

Dengan sisa 12 pertandingan yang ada, Leverkusen harus bisa menampilkan permainan terbaik mereka. Lebih-lebih ketika bertandang ke Allianz Arena, kandang sang pimpinan klasemen, Bayern Muenchen, Sabtu (15/3). Paling tidak, di laga tersebut pasukan Sami Hyypia tersebut dapat memaksakan hasil imbang.

Sang kapten tim, Simon Rolfes, berharap rekan-rekannya bisa segera melupakan kegagalan di Liga Champion dan menatap pertandingan versus Bayern. Leverkusen harus bisa bisa belajar dari kekalahan atas PSG untuk kemudian memperbaikinya saat bertarung dengan The Bavarians di akhir pekan.

"Kami harus bisa memperbaiki kesalahan kami, baik di lini pertahanan maupun lini depan. Kami harus mengambil langkah maju untuk dapat mencapai tujuan kami lolos ke Liga Champion musim depan," ujar gelandang berusia 32 tahun tersebut seperti dikutip dari situs UEFA.

Laporan: Indra Citra Sena


Editor : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X