Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Senior: Besok Indonesia Lawan Villarreal B

By Editor Eko Widodo - Selasa, 1 April 2014 | 15:50 WIB
Latihan timnas senior hadapi Villarreal B.
Gery Aloysius
Latihan timnas senior hadapi Villarreal B.

Perburuan Badan Tim Nasional (BTN) mencari lawan pengganti setelah klub Primera Division, Elche, batal bisa menjamu timnas pada 2 April, akhirnya membuahkan hasil. Dibantu Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) Timnas akhirnya mendapatkan lawan Villarreal B.

"Saya kirimkan perubahan lawan Indonesia," kata Gery Aloysius, Media dan Promosi Nine Sport Inc., Selasa (1/4). Pertandingan itu akan disiarkan Rabu, 2 April mulai pukul 14.00 waktu Spanyol atau pukul 21.00 WIB di Indonesia. Stasiun yang menayangkan adalah MNC TV.

Alasan Elche tak siap sebenarnya bisa dipertanyakan. Elche terakhir kali bermain pada Minggu (30/3) melawan Villarreal dengan skor 1-1, yang artinya Manu del Moral dkk. punya cukup waktu untuk persiapan melawan timnas yang waktunya lebih dari 2 x 24 jam dari partai terakhir mereka.

“Mereka hanya punya waktu kurang dari dua hari buat recovery,” tutur Joko Driyono, Sekjen PSSI, memberikan alasan.

Alfred Riedl, pelatih Timnas, tetap menjalankan agenda latihan rutin seperti biasa. Pada Senin (31/3) Firman Utina dkk. menjalani dua kali sesi latihan.

Alfred memberi sinyal akan kembali melakukan rotasi di partai uji coba lanjutan.  Skenario ini membantunya mengenal karakter permainan punggawa Tim Garuda yang sedang menjalani sesi seleksi Piala AFF 2014.

Tulisan ini adalah Kerjasama Eksklusif antara BOLA dengan Nine Sports Inc.


Editor : Eko Widodo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X