Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Bandung Jajal Chonburi Akhir April

By Editor Eko Widodo - Senin, 31 Maret 2014 | 12:45 WIB
Djajang Nurjaman
Fernando Randy
Djajang Nurjaman

Persib mendapat tawaran menggelar pertandingan persahabatan melawan klub Thailand Premier League, Chonburi FC. Semula laga itu akan berlangsung awal April, tetapi belakangan diundur menjadi akhir bulan depan.

Manajer Persib, Umuh Muchtar, mengaku telah didatangi promotor pertandingan yang akan membawa Persib ke Thailand untuk melakukan pertandingan persahabatan dengan Chonburi FC. “Bila berlangsung awal April, waktunya terlalu mepet, apalagi jumlah pemain kami terbatas lantaran banyak yang bergabung dengan timnas. Lagi pula beberapa pemain kami belum punya paspor,” ujar Umuh.

Berdasarkan pertimbangan tersebut kedua belah pihak sepakat menunda jadwal pertandingan persahabatan internasional itu hingga akhir  April, setelah Persib menghadapi Gresik United (20/4).

“Saya telah berkomunikasi dengan pelatih Djadjang Nurdjaman terkait pertandingan itu. Ia bilang tim siap jika digelar akhir bulan depan,” kata Umuh.
Sebagai pengganti Umuh berharap dalam masa jeda kompetisi ini bisa membawa Atep dkk. untuk beruji coba ke beberapa daerah di Jawa Barat.

“Rencana itu sebagai pemanasan menghadapi lanjutan kompetisi sekaligus mencari suasana baru agar para pemain tidak jenuh,” ujar Umuh. Akan tetapi, rencana uji coba di luar Bandung itu juga belum bisa dipastikan. Pasalnya, tergantung izin dari manajemen dan pihak kepolisian.

Sumber: Harian BOLA; Penulis: Budi Kresnadi




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X