Untuk jumlah keseluruhan perangkat pertandingan, Komite Wasit telah menyiapkan 105 wasit dan 86 asisten wasit.
“Jumlah itu terdiri dari wasit lama dan baru. Intinya ada yang dari LSI atau ada juga wasit dari Divisi Satu yang dipromosikan,” ujar Jimmy Napitupulu anggota komisi wasit yang mantan wasit FIFA.
Para pemain berharap kualitas wasit musim ini semakin baik dari penyelenggaraan sebelumnya. “Semoga kualitas wasit pada tahun ini dapat berdampak positif pada kualitas kompetisi,” kata Munirul Islam, gelandang Persipasi.
Harapan tersebut coba dijawab oleh Komite Wasit sebelum memutuskan wasit yang bertugas pada musim ini. “Kami sudah dua kali menggelar penyegaran wasit, yakni pada Februari dan Maret. Kala itu tak semua wasit yang ikut lolos tes,” kata Jimmy.
Jadi, yang ditugaskan menjadi wasit adalah yang sudah terpilih. Komite Wasit tak ingin kinerja wasit dapat memicu kericuhan dalam setiap pertandingan. Alasan itu membuat mereka fokus dalam meningkatkan kualitas wasit di Indonesia.
Sumber: Harian BOLA; Penulis: Kukuh Wahyudi
Editor | : | Editor Eko Widodo |
Komentar