Striker Lazio, Miroslav Klose, belum memikirkan masa depannya. Klose mengaku belum tahu apakah akan tetap mengabdi kepada Gli Aquilotti atau mengadu nasib di klub lain pada musim mendatang.
Kontrak Klose bersama I Biancocelesti memasuki musim terakhir. Ikatan kerja Klose bersama Tim Elang ibu kota akan jatuh tempo pada Juni 2014 dan hingga saat ini belum ada indikasi bakal terjadi perpanjangan kontrak.
Spekulasi menyebutkan, pria Jerman berusia 35 tahun ini akan melanjutkan kariernya di Major League Soccer (MLS). Namun, rumor tersebut terbantahkan setelah Klose mengkonfirmasi bahwa dirinya belum memiliki rencana apa pun terkait kelanjutan kariernya.
"Ya, saya sudah bertemu dengan klub, tapi masih ada banyak waktu tersisa musim ini untuk membicarakan kontrak, jadi kami akan lihat nanti," ujar Klose.
Alih-alih memikirkan nasibnya, Klose lebih memilih fokus membawa Lazio lolos ke Liga Europa musim depan.
"Satu-satunya hal yang pasti adalah kami sekarang memiliki kesempatan yang kuat untuk mendapatkan tempat di Liga Europa," tutur Klose kepada La Gazzetta dello Sport.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar