Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fisik Bukan Jaminan Calon Pemain Hebat

By Suryo Wahono - Jumat, 14 Maret 2014 | 21:25 WIB
Pemain muda di Argentina pada 1990-an.
LEquipe
Pemain muda di Argentina pada 1990-an.

an. Di foto itu terdapat salah seorang pemain hebat yang dikenal sampai saat ini.

Dari jajak pendapat ini, biasanya responden lebih banyak menunjuk pemain yang berdiri paling kanan sebagai calon pemain hebat atau Pemain A. Responden lain menunjuk pemain yang jongkok paling kanan depan adalah pemain hebat tersebut atau Pemain B. Tak banyak yang menunjuk pemain kecil (Pemain C) yang berdiri di samping Pemain A sebagai calon pemain hebat itu.

Alasan yang kebanyakan disampaikan oleh para responden dalam menunjuk pemain A dan Pemain B bakal menjadi pemain hebat masa depan karena bentuk fisik mereka yang terlihat paling ideal di antara para pemain cilik tersebut. Namun, dugaan mereka jauh meleset.

Pemain hebat yang ada dalam foto tersebut adalah Pemain C yang kini dikenal sebagai Lionel Messi. Bakat yang luar biasa dimiliki oleh pemain yang kala itu didiagnosis menderita growth hormone deficiency. Messi kecil harus melakukan sejumlah perawatan dengan harga yang sangat mahal.

Fakta ini jelas menggambarkan jika dalam sepak bola selain pembinaan yang berjenjang dengan filosofi yang tepat juga harus ditopang bakat. Sebaliknya bakat pun demikian, harus ditangani dengan cermat dalam sebuah proses pembinaan yang bertahap dan memiliki visi yang jelas, seperti Barcelona.

catatan: ini adalah artikel revisi yang diposting ulang karena artikel lama mengalami gangguan teknis.


Editor : Ary Julianto


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X