Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sami Hyypia: Leverkusen Kalah Terhormat

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 13 Maret 2014 | 07:17 WIB
Sami Hyypia
Getty Images
Sami Hyypia

Bayer Leverkusen sanggup memberi perlawanan tangguh walau tetap harus kalah dan tersingkir dari Liga Champion. Sebagai pelatih, Sami Hyypia merasa timnya sudah kalah terhormat.

Langkah Bayer Leverkusen terhenti di babak 16 besar Liga Champion, Kamis (13/3) dini hari WIB. Pasukan Sami Hyypia dua kali dikalahkan Paris Saint-Germain.

Setelah kalah 0-4 di leg I, Leverkusen kembali tidak sanggup menang di leg II. Simon Rolfes cs. takluk 1-2 di Parc des Princes.

"Saya berharap semua orang melihat bahwa kami dapat menampilkan performa yang bagus di pertandingan tersebut. Tidak ada yang percaya kepada kami saat harus melakoni laga ini," kata Sami Hyypia kepada UEFA.

"Saya cukup senang dengan sikap yang ditunjukkan para pemain. Secara keseluruhan saya rasa kami pergi dengan kepala tegak," ujar dia.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X